Mencabut bulu ketiak membuat kantong rambut ikut membesar sehingga kulit ketiak terlihat kasar dengan pori-pori yang menonjol. Jadinya serba salah. Meski ketiak sudah bebas bulu, tapi kulit ketiak yang terlihat kasar tetap menjadi hambatan untuk tampil maksimal dengan busana sleeveless.
Bagaimana caranya supaya kulit ketiak tetap mulus meski rutin mencabut bulu ketiak? Berikut ini ada tips untuk memaksimalkan perawatan ketiak agar tetap indah dan bersih:
- Pastikan kulit ketiak dalam keadaan bersih untuk menghindari kemungkinan terjadinya iritasi
- Gunakan alat pencabut dengan kualitas baik. Pastikan juga alat pencabut dalam keadaan bersih dan steril. Caranya, basuh alat pencabut dengan alkohol sebelum mulai mencabut bulu ketiak
- Ketika mencabut bulu ketiak, cabut satu per satu sesuai dengan arah tumbuh agar kerusakan pada kantong rambut tidak terlalu besar
- Setelah mencabut, basuh kulit ketiak dengan air dingin untuk membantu menutup kantung rambut dan mencegah iritasi yang disebabkan oleh bakteri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar